Featured Post

Worst today 001

October 28, 2015

Milikmu Yang Lain

Aku Hanya Menorehkan cerita ini denganmu.
Tapi Kamu Menorehkannya dengan banyak Wanita.


Aku hanya menepuk dada, ketika sebuah Inbox masuk ke dalam akun Sosial Mediaku.
'LAGI'
Wanita mana lagi yang pernah mengisi hidupmu, yang pernah membuatmu begitu berarti.
 Dan pada akhirnya kau patahkan hatinya.

Kuakui kelihaianmu. Kebohonganmu yang SEMPURNA.
Kini perasaanku untukmu Campur aduk menjadi satu.
Aku Menyayangimu, sebagai sosok Terbaik yang pernah mengisi hatiku dengan cerita indah.
Aku KAGUM padamu sebagai sosok yang... Ah, tak bisa hidup tanpa wanita. 'BEGITUKAH ??!!!!
Dan Juga Aku membencimu Sebagai Pembohong atas Segalanya.

Kau mendua dengan Seenaknya, tapi wanitamu bahkan tak boleh jalan dengan Pria lain selainmu.

Cuih.
Kau terlalu PEDE mungkin.
Merasa perasaan cintamu takkan bisa dikalahkan oleh pria-pria yang lain.

OKE. Caramu Mencintai wanita memang Dahsyat. Kata-katamu bisa meluluhkan wanita manapun yang kau mau.
Oke ! Aku bertaruh untuk itu.

Tapi tidakkah kau sadari aku ini wanita yang sangat jauh berbeda dengan Mereka.
Mungkin tidak benar-benar berbeda, Tapi setidaknya aku dan mereka bukanlah wanita yang sama.
Ah, Maksudku. Aku tetap memiliki satu kesamaan dengan mereka.
Kami sama-sama Pernah memilikimu, menyayangimu, hingga akhirnya tersakiti olehmu.
Aku Tau !
Aku pernah berbicara dengan mereka.

Mereka Wanita yang baik. Karna itu mereka pernah memilikimu.
 Mungkin, itu satu kesamaan kami.
atau mungkin karna Tipemu, Wanita-wanita pengertian dan baik hati seperti kami.
ha ha

aku ingin tertawa.

Lagi. Haruskah Aku mengenal mereka yang lain, Yang pernah kau Cium dan kau cintai.
Berapakah Milikmu yang lain yang belum Kuketahui.

Sungguh. Kau adalah Bajingan Terbaik Yang Pernah Ku Temui.